Editor Indonesia, Sumbar – Kehadiran bakal calon presiden dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P), Ganjar Pranowo, dalam sesi tayangan Adzan di salah satua stasiun tv swasta menunjukkan kurangnya adab dan tak etis.
Penilaian itu disampaikan Ketua Dewan Syuro Parti Umat Prof. Amien Rais menjawab pertanyaan wartawan seusai membuka rapat kerja Partai Umat dalam Pemenangan Pasangan koalisi perubahan untuk persatuan Indonesia, di Bukittinggi, Sumatera Barat, Selasa malam (19/9/2023).
Amien Rais yang juga pendiri PAN ini mengatakan, tayangan Bacapres Ganjar Pranowo dalam sesi adzan di stasiun televisi tersebut memperlihatkan ketidakmampuan para politikus untuk mencari cara yang lebih baik dalam melakukan pencitraan diri. Janganlah pencitraan diri itu mengaitkannya dengan hal-hal yang berbau identitas.
“Karena beribadah hanya kepada Tuhan pencipta, memperlihatkan ketaatan dan kealiman semestinya tidak perlu, justru seharusnya malu melakukan hal tersebut,” ujar Amien. (Har)