Nasional

ASN yang akan Pindah ke IKN Tak Perlu Cemas, InsyaAllah Hidup Layak

×

ASN yang akan Pindah ke IKN Tak Perlu Cemas, InsyaAllah Hidup Layak

Sebarkan artikel ini
Jokowi Tegaskan Proyek IKN Keputusan Seluruh Rakyat
dok.kemenPUPR

Editor Indonesia, Jakarta – ASN yang akan pindah/bertugas di IKN tak perlu cemas, karena sejumlah fasilitas di Ibu Kota Nusantara (IKN) Kalimantan Timur sudah siap menyambut kedatangan Aparatur Sipil Negara (ASN) yang akan bertugas.

“Jangan khawatir dengan kesejahteraan dan Insyaallah di sana akan hidup layak. Jangan khawatir di sana juga ada mal, sekarang semua sedang dibangun. Termasuk rumah sakit internasional, sekolah internasional, dan lain-lain,” ucap Deputi Sosial Budaya Pemberdayaan Masyarakat Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) Alimudin dalam ASN Festival 2024, di Jakarta, Sabtu.

Lantaran itu, Alimudin mengajak para ASN untuk tidak khawatir terkait kesejahteraan jika dipindah tugaskan ke IKN di Kalimantan Timur. Apalagi, selain sejumlah fasilitas umum yang sedang dikerjakan, pembangunan 21 tower rumah susun (rusun) hunian juga sudah rampung untuk ditempati ASN yang akan bertugas di sana.

“Jadi tidak perlu kawatir dan Presiden Joko Widodo sudah menyatakan jika yang mau pindah (ke IKN) pasti mendapat insentif,” kata Alimudin.

Terkait masalah sosial, menurut Alimudin yang mengaku sudah tinggal di Kalimantan Timur selama 33 tahun, bercerita bahwa transmigrasi di daerah itu juga sudah terjadi sejak tahun 1960-an. ASN pindah/bertugas ke IKN juga jangan kawatir masalah sosial di sana.

“Jangan khawatir tentang pembawaan sosial di Kalimantan Timur. Dari tahun 1960-an itu transmigrasi terus ada di sana. Penduduk paling banyak di IKN itu adalah orang Jawa, kedua orang Bugis, Banjar,” ungkap dia. (Didi)

Baca juga: Sepekan Sebelum 17 Agustus 2024, Proyek IKN Dihentikan Sementara