Jabodetabek

Debat Ketiga Pilgub Jakarta, Polda Metro Jaya Kerahkan 1.516 Personel

×

Debat Ketiga Pilgub Jakarta, Polda Metro Jaya Kerahkan 1.516 Personel

Sebarkan artikel ini
Debat Pilgub Jakarta Putaran Ketiga Digelar Minggu Malam Ini di Hotel Sultan Diamankan 1.516 Personel
Pengamanan Pemilu 2024 Polri siapkan 9 satgas/Dok.Polri

Editor Indonesia, Jakarta – Debat publik Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jakarta putaran ketiga berlangsung Minggu (17/11/2024) malam ini di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, mulai pukul 19.00 WIB. Untuk pengamanan di lokasi debat publik ini, Polda Metro Jaya mengerahkan sebanyak 1.516 personel.

Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi, mengatakan, pengamanan telah dirancang secara komprehensif untuk memastikan keamanan acara dan mencegah potensi ancaman.

“Kami akan pastikan semua aspek keamanan dapat terjaga dengan baik dan tidak ada ancaman yang dapat mengganggu jalannya acara,” kata Ade Ary dalam keterangannya, di Jakarta, Minggu (17/11/2024).

Pengamanan ini merupakan bagian dari Operasi Mantap Praja Jaya 2024, bertujuan untuk memastikan seluruh tahapan Pilkada berlangsung aman dan lancar, jelas Ade Ary.

Dalam pelaksanaannya, pihak kepolisian juga akan berkoordinasi dengan TNI dan stakeholder instansi terkait untuk menciptakan sinergi yang efektif.

Ade Ary mengimbau seluruh personel yang terlibat untuk menjunjung tinggi profesionalisme, netralitas, dan integritas selama menjalankan tugas.

“Saya ingatkan kepada para personel agar tidak terlibat dalam politik praktis yang mengarah pada keberpihakan. Netralitas adalah kunci dalam menciptakan kepercayaan masyarakat terhadap proses demokrasi,” lanjutnya.

Kombes Ade Ary juga mengajak masyarakat untuk turut menjaga ketertiban selama berlangsungnya Pilkada, termasuk pada acara debat.

“Kami mengimbau masyarakat untuk mendukung kelancaran kegiatan ini dengan mematuhi aturan, menjaga ketertiban, serta menghormati perbedaan pilihan politik. Dengan begitu, debat Cagub dan Cawagub nanti malam dapat berjalan dengan aman, tertib, dan damai,” harapnya.

Debat ketiga Pilgub Jakarta ini akan mempertemukan tiga pasangan calon, yakni; paslon nomor urut 1, Ridwan Kamil–Suswono, nomor urut 2 Pramono Anung–Rano Karno, dan paslon nomor urut 3 Dharma Pongrekun–Kun Wardana. KPU Jakarta mengangkat tema “Lingkungan Perkotaan dan Perubahan Iklim” untuk debat publik malam ini. (Sar)

Baca Juga: Debat Kedua Pilkada Jakarta: Tiga Paslon Beradu Gagasan Ekonomi dan Kesejahteraan Sosial

Baca Juga: Pram-Rano Abaikan Manuver Lawan Pilih Fokus Serap Aspirasi Warga di Pilgub DKI 2024

Baca Juga: Pilgub DKI Jakarta 2024: Amien Rais dan Permata Ummat Pastikan Dukung Pramono-Rano